Tahukah Anda kalau Indonesia menempati peringkat pertama sebagai negara paling dermawan versi World Giving Index 2021? Budaya Indonesia untuk berbagi, tak lepas dari nilai-nilai keluarga yang sejak kecil telah ditanamkan oleh orang tua dan kakek nenek.
Dimulai sejak dini, UNICEF Indonesia mengajak Anda untuk meneruskan budaya berbagi kepada si kecil sehingga aktivitas bersama keluarga punya arti lebih. Dengan berdonasi, Anda sekeluarga telah turut membantu pemulihan lebih dari 2 juta anak gizi buruk di Indonesia.
Salah satunya adalah Margareta (2 tahun) di Papua yang saat diperiksa dengan pita LiLa, lingkar lengannya berada di area merah, menandakan anak dalam kondisi gizi buruk dan perlu segera ditolong. Anak-anak dengan gizi buruk, hampir 12 kali lebih berisiko meninggal karena sakit.
Rata-rata dibutuhkan 8 minggu perawatan makanan terapi gizi siap saji agar anak sembuh dari gizi buruk atau setara dengan 1,5 juta rupiah, termasuk biaya bantuan teknis di lapangan.
Dengan berdonasi, Anda sekeluarga ikut serta dalam menjangkau lebih banyak lagi anak yang menderita gizi buruk. Sebagai ucapan terima kasih, Anda juga akan menerima e-Certificate dengan nama dan nominal donasi yang Anda tentukan.
Berikut contoh e-Certificate yang akan Anda dapatkan pada email.
*Donasi yang terkumpul juga akan disalurkan ke program-program kesejahteraan anak lainnya